Breaking News

    <li><p><a href="#" title="" rel="bookmark"><span class=""></a></p></li>

KUNJUNGAN KERJA MENKOMINFO RI DI PROVINSI NTB Berita PPID

KUNJUNGAN KERJA MENKOMINFO RI DI PROVINSI NTB

MATARAM - Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) hari Minggu (15/1) hingga Senin (16/1) dengan menghadiri sejumlah acara. Agenda pertama Menkominfo adalah menjadi narasumber dalam diskusi Film "Lentera Maya" yang digagas oleh Lembaga pemerhati kemajuan Teknologi dn Informatika ICT Watch di Taman Budaya Provinsi Nusa Tenggara Barat. 

Read more

PENGANUGERAHAN BADAN PUBLIK INFORMATIF SE-PROVINSI NTB TAHUN 2016 Berita PPID

PENGANUGERAHAN BADAN PUBLIK INFORMATIF SE-PROVINSI NTB TAHUN 2016

MATARAM - Komisi Informasi Provinsi NTB menyelenggarakan Penganugerahan Badan Publik Informatif se-Provinsi NTB di Hotel Lombok Raya, Mataram, Selasa (27/12). Acara tersebut dihadiri oleh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) NTB, Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP) John Fresly, Bupati/Walikota se-Provinsi NTB serta Ketua Komisi Informasi Provinsi NTB Ajeng Roslinda Motimori, S.Pt.

Read more

NTB JADI TUAN RUMAH KONFRENSI ISLAM INTERNASIONAL Berita PPID

NTB JADI TUAN RUMAH KONFRENSI ISLAM INTERNASIONAL

MATARAM - Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (08/12) di Mataram, menjadi tuan rumah perhelatan Konferensi Islam Internasional. Konferensi yang bertajuk, ‘’The Qur’an, Higher Education, and Islamic Civilization’’ ini, dihadiri beberapa tokoh nasional dan internasional. Diantaranya Prof Dr H Said Agil Husin Almunawar, Syaikh Ali Saleh Muhammad Ali Jaber, M Zaidi Abdad dan Gubernur NTB, Dr TGH M Zainul Majdi. 

Read more

MALAM ANUGERAH KAMPUNG MEDIA 2016 Berita PPID

MALAM ANUGERAH KAMPUNG MEDIA 2016

“Semoga warga kampung media bisa memberikan inspirasi tidak hanya bagi masyarakat NTB, tetapi juga semua orang yang dapat mengakses website kampung media dimanapun berada," ucap Gubernur NTB Dr. TGH. M. Zainul Majdi saat menghadiri Malam Anugerah Kampung Media Tahun 2016 di Hotel Golden Tulip, Rabu (30/11/2016). Hadir jurnalis kampung media dan peserta Jambore kampung media dari 10 Kabupaten/Kota se-NTB.

Read more

GUBERNUR NTB LANTIK TIM SABER PUNGLI Berita PPID

GUBERNUR NTB LANTIK TIM SABER PUNGLI

MATARAM - Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. TGH. M. Zainul Majdi, MA, melantik dan mengukuhkan tim satuan tugas sapu bersih pungutan liar Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2016. Pengurus dan anggota tim ini terdiri : Polda NTB, Forkompinda, BPKP Perwakilan NTB, Ombudsman, akademisi, inspektorat, Pol PP NTB, Kepala Biro Hukum, Kepala Dishubkominfo, Kepala Biro Umum, BPKAD, Bakesbangpoldagri, Kejati, Korem, Lanal, dan Lanud.

Read more

UPACARA PERINGATAN HARI ULANG TAHUN KORPRI KE 45 Berita PPID

UPACARA PERINGATAN HARI ULANG TAHUN KORPRI KE 45

Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi, MA, menjadi Pembina upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-45 pada hari Selasa, (29/12) pagi waktu setempat. Upacara tersebut dihadiri oleh seluruh SKPD Provinsi NTB, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan Pimpinan Badan/Dinas/Instansi Provinsi NTB. Saat itu Gubernur NTB membacakan sambutan Presiden RI yang berisikan apresiasi atas tema HUT Korpri yakni "Bersama KORPRI Meneguhkan Netralitas dan Meningkatkan Profesionalisme Aparatur Sipil Negara”, dimana tema tersebut sangat tepat semangatnya dalam menyambut pesta demokrasi Pemilihan Umum Kepala Daerah Serentak tahun 2017 mendatang.

Read more

10 DUBES TIMUR TENGAH SAMBANGI NTB Berita PPID

10 DUBES TIMUR TENGAH SAMBANGI NTB

MATARAM - Sejumlah sepuluh duta besar (dubes) dari negara-negara Timur Tengah berkunjung ke NTB. Dan tamu agung ini dijamu langsung oleh Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi di Pendopo Kantor Gubernur, Selasa, 29 November 2016.

Read more

KUNJUNGAN DISKOMINFO PROVINSI JABAR KE PPID PROVINSI NTB Berita PPID

KUNJUNGAN DISKOMINFO PROVINSI JABAR KE PPID PROVINSI NTB

PPID Provinsi NTB mendapat kunjungan kerja dari Perwakilan Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat pada Selasa, 22 November 2016, pukul 13.30 WITA. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Kepala Bidang SKDI Dishubkominfo Provinsi NTB, Drs. Sukran, Kepala Seksi Kelembagaan Komunikasi, Drs. I Made Putu Kusuma Wijaya, Kepala Seksi Pengelolaan Informasi, Sumarni, S.Pd, Fungsional Pranata Komputer Muda Bagian K & PDE Biro Umum Setda Provinsi NTB, Yasrul, S. Kom, M.Eng beserta Staf  infrastruktur M. Aliwardana, ST.

Read more

FGD STANDAR MANAJEMEN RESIKO UNTUK TATA KELOLA E-GOV Berita PPID

FGD STANDAR MANAJEMEN RESIKO UNTUK TATA KELOLA E-GOV

Dalam rangka pelaksanaan Tahapan Rencana Induk Pengembangan e-government di Provinsi NTB,  Bagian Kesekretariatan dan Pengelolaan Dana Elektronik (K dan PDE) Biro Umum Setda Provinsi NTB, menyelenggarakan Focus Group Disscussion Penyusunan Manajemen Resiko, di gedung Sangkareang komplek kantor Gubernur Provinsi NTB. FGD yang berlangsung selama dua hari (15-16/11/2016), diikuti oleh para pengelola Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan seluruh Pejabat Fungsional Pranata Komputer di lingkup Pemerintah Provinsi NTB, bertujuan untuk menyusun dokumen Standar Manajemen Resiko E-Government yang akan digunakan di seluruh instansi di lingkup pemerintah provinsi NTB.

Read more